"Liliyana Natsir, Torang Bangga Pa Ngana.."
REDAKSIRIAU.CO, MANADO, - Ratusan warga Manado memadati ruang kedatangan Bandar Udara Internasional Sam Ratulangi menanti kedatangan peraih medali emas Olmpiade Rio de Janeiro 2016 di cabang bulungtangkis, Liliyana Natsir.
Tiba di bandara sekitar pukul 14.15 Wita, Liliyana alias Butet disambut dan dielu-elukan bak pahwalan yang baru tiba dari medan perang. Ratusan warga yang menantinya di bandara dengan membawa spanduk bertuliskan "Selamat datang peraih medali emas Olimpiade Rio 2016, Liliyana Natsir, Torang Bangga Pa Ngana."
Selanjutnya, Butet di arak-arak menuju kantor Media Cetak Tribun Manado, Kantor Radio Republik Indonesia dan selanjutnya ke kantor Gubernur Sulut dan diterima secara langsung oleh Gubernur Sulut, Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Sulut, Steven OE Kandouw.
Pemerintah Sulut juga memberikan rumah bagi Liliyana Natsir sebagai apresiasi baginya dan juga apresiasi bagi rakyat Sulawesi Utara yang berprestasi.
"Ini sebagai suatu semangat bagi Insan olahraga, berprestasilah, pasti pemerintah selalu akan menghargai apa yang saudara lakukan di dalam kegiatan-kegiatan apapun buat Sulawesi Utara," ujar Olly Dondokambey ketika menerima kedatangan Liliyana Natsir, Senin (29/8/2016).
Liliyana berharap kiranya ini dapat menjadi motivasi baginya untuk berprestasi lagi membanggakan nama bangsa, Manado dan Sulawesi Utara.
"Pulang ke kampung halaman dijemput, diarak juga, suatu apresiasi dan perhatian bagi saya dari pemerintah Sulut," ujar Liliyana.
Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial
Tulis Komentar
Loading...